
Jelang Kedatangan Presiden, Ketua Kwaran Aesesa Sabangi MAN Nagekeo
MAN Nagekeo (Humas)---Menjelang kedatangan Presiden RI, ke Mbay, Kabupaten Nagekeo, Ketua Kwartir Ranting Aesesa Yohanes Lado, mengunjungi MAN Nagekeo, untuk meminta dukungan berupa partisipasi anggota Dewan Kerja Ambalan (DKA) Gugus Depan (Gudep) 04.047-048 MAN Nagekeo, Senin (04/12/2023).
Presiden Jokowidodo, dijadwalkan akan tiba di Mbay, Kabupaten Nagekeo pada Hari Selasa (05/12/2023), dengan agenda memantau perbaikan Bendungan Sutami Mbay, penyerahan bantuan beras di Gudang Bulog, blusukan ke pasar Danga dan mengunjungi SMKN Aesesa di Aeramo.
Sebagai bagian dari gerakan pelajar, Ketua Kwaran Aesesa memandang perlu, agar anggota Pramuka Kwaran Aesesa mengambil bagian memberikan dukungan berupa pengamanan orang nomor satu di Indonesia ini, oleh anggota Pengurus dan anggota Kwaran Aesesa, terutama saat melakukan blusukan ke Pasar Danga, dari Gudang Bulog, yang berjarak sekitar 50 meter.
Dalam diskusi bersama Kepala Madrasah yang juga Kamabigus Gudep MAN Nagekeo, Hans berharap Gerakan Pramuka, Gudep MAN Nagekeo dapat menjadi penggerak Pramuka di Aesesa bahkan di Nagekeo.
"Kami berharap Gerakan Pramuka MAN Nagekeo, harus bisa menjadi penggerak untuk Pramuka di Aesesa bahkan di Nagekeo, karena sementara ini memang Gudep MAN Nagekeo yang hidup gerakan Pramukanya", ungkap Hans.
Menanggapi harapan tersebut, Vera Kartina Kepala MAN Nagekeo, berjanji untuk terus mendorong kegiatan - kegiatan Pramuka yang terprogram dengan baik. Hal tersebut akan terus ditingkatkan seiring semangat pembina dan anggota Pramuka melalui aktivitas latihan yang yang terus dilakukan selama semester ini.
"Pramuka di MAN Nagekeo terus kita dorong, melalui program yang direncanakan pembina yang didukung semangat para siswa pada latihan latihan sore yang diprogramkan", jelas Vera.
Hadir dalam pertemuan tersebut, Hasbil Rena Wakamad Humas MAN Nagekeo, Firdaus (Pembina OSIS) serta Pestauly Simbolon (Bendahara Kwarran Aesesa).***HR
Komentar
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Siswa Kelas XII MAN Nagekeo Ikuti Ujian Praktek
MAN Nagekeo (Humas)---Siswa Kelas XII MAN Nagekeo mengikuti Ujian Praktek, sebagai awal dari seluruh rangkaian ujian akhir yang harus diikuti oleh siswa tingkat akhir untuk memenuhi sya
Dua Siswa MAN Nagekeo Dapat Bantuan Alat Tulis Dari Kasat Binmas Polres Nagekeo
MAN Nagekeo (Kemenag)---Dua siswa MAN Nagekeo, Gilang Ramadhan (Kelas XI C) dan Hartati (Kelas X.A) mendapat bantuan alat tulis dari Kepala Satuan Pembinaan Masyarakat (Kasat Binmas) Po
Kunjungi MAN Nagekeo Kasat Binmas Polres Nagekeo Sosialisasi Kamtibmas
MAN Nagekeo (Humas) Kepala Satuan Pembinaan Masyarakat ( Kasat Binmas ) IPTU Yohanes Dhai, didampingi KBO Binmas AIPTU Nyoman Genah dan beberapa anggota Polri dari satuan Binmas Polres
Tiga Paket Paslon Ketua dan Wakil Ketua OSIM MAN Nagekeo Sampaikan Visi Misi
MAN Nagekeo ( Humas ) --- Tiga paket pasangan calon ketua dan wakil ketua Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) Periode 2025-2026 MAN Nagekeo sampaikan visi dan misi paketnya dihadapan
HASBIL RENA, BUKA KEGIATAN CLASS MEETING
MAN Nagekeo (Humas) --- Wakil Kepala Madrasah bagian Hubungan Masyarakat (Wakamad Humas) MAN Nagekeo Hasbil Rena mewakili Kepala Madrasah (Kamad) MAN Nagekeo membuka kegiatan Clas
P5RA MAN NAGEKEO HASILKAN SABUN CUCI PIRING
MAN Nagekeo (Hunas) --- Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila Rahmatan lil Aalamin (P5RA) siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Nagekeo Kelas X (sepuluh) mengasilkan sabun cuci piring
Kantin Daris MAN Nagekeo Terima Sertifikat PJAS Aman Dari BPOM NTT
MAN Nagekeo (Humas) --- Kantin Daris Madrasah Aliyah Nageri (MAN) Nagekeo menerima penghargaan berupa Sertifikat dari Badan Pengawas Obat dan Makanan Propinsi Nusa Tenggara Timur (NTT),
MAN Nagekeo Laksanakan ASAS Berbasis Android
MAN Nagekeo ( Humas ) --- Madrasah Aliyah Negeri ( MAN ) Nagekeo melaksanakan Assesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) Berbasis Android. Pelaksanaan ASAS, dimulai hari Kamis (28/11/2024)
Ketua Komite MAN Nagekeo Tutup Kegiatan Semarak Bulan Bahasa Tahun 2024
MAN Nagekeo (Humas)--- Ketua Komite MAN Nagekeo Bhabha Kiflin, menutup Kegiatan Semarak Bulan Bahasa MAN Nagekeo Tahun 2024 di Halaman MAN Nagekeo, Kamis (31/10/2024). Setiap bulan Okt
Siswa MAN Ngada Juara Pidato Bahasa Arab Kegiatan Semarak Bulan Bahasa di MAN Nagekeo
MAN Nagekeo ( Humas ) --- Sofia Damayanti Siswa MAN Ngada dapat Juara I Cabang Lomba Bahasa Arab pada Kegiatan Semarak Bulan Bahasa yang dilaksanakan oleh MAN Nagekeo, yang diumum
Good Job