• MAN NAGEKEO
  • Madrasah Hebat Bermartabat

MAN Nagekeo Laksanakan ASAS Berbasis Android

MAN Nagekeo ( Humas ) --- Madrasah Aliyah Negeri ( MAN ) Nagekeo melaksanakan Assesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) Berbasis Android. Pelaksanaan ASAS, dimulai hari Kamis (28/11/2024) dan akan berakhir hari Jumat (6/12/2024).

Asesmen sumatif akhir semester (ASAS) adalah penilaian yang dilakukan untuk mengevaluasi pencapaian siswa dalam pembelajaran selama satu semester. Asesmen ini merupakan bagian integral dari sistem pendidikan dan memiliki beberapa tujuan, di antaranya;mengevaluasi pencapaian tujuan pembelajaran siswa, membandingkan hasil belajar siswa dengan standar pencapaian tujuan pembelajaran, memberikan umpan balik kepada siswa dan guru, memfasilitasi penentuan nilai atau grade untuk membandingkan prestasi siswa, dan mengevaluasi efektivitas metode pengajaran.

ASAS yang dilaksanakan di MAN Nagekeo, berbasis android menggunakan aplikasi ExamBrow. Dengan menggunakan aplikasi ExamBrow, siswa tidak dapat keluar dari aplikasi tersebut, apabila belum submit sebagai akhir dari penyelesaian soal assesmen. selain batasan tersebut, siswa juga harus mengerjakan ulang soal assesmen, jika nilainya belum mencukupi passing grade yang ditetapkan pada setiap soal mata pelajaran. Siswa dapat mengulang mengerjakan soal sebanyak 3 kali sesuai dengan waktu yang disiapkan pada mata pelajaran yang diassesmen. Hal tersebut disampaikan Istiana, S.Pd Ketua Panitia ASAS Tahun 2024.

"Assesmen yang kita laksanakan berbasis android dengan aplikasi ExamBrow" ungkap Istiana.

Sementera siswa merasa senang karena dapat menggunakan android dalam melaksanakan asessmen. Karena selama ini android hanya digunakan untuk hal-hal lain. Sementara perkembangan teknologi terus berkembang, sehingga harus terus beradaptasi. Demikian disampaikan Putri Amelia siswa Kelas XII Bahasa.

"kami senang mengikuti asessmen menggunakan android, sehingga bisa selalu beradaptasi dengan perkembangan teknologi" ungkap Putri.

Pelaksanaan asessmen pada hari pertama terpantau, lancar dan aman. HR***

 

 

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Siswa Kelas XII MAN Nagekeo Ikuti Ujian Praktek

MAN Nagekeo (Humas)---Siswa Kelas XII MAN Nagekeo mengikuti Ujian Praktek, sebagai awal dari seluruh rangkaian ujian akhir yang harus diikuti oleh siswa tingkat akhir untuk memenuhi sya

07/02/2025 09:39 - Oleh Administrator - Dilihat 333 kali
Dua Siswa MAN Nagekeo Dapat Bantuan Alat Tulis Dari Kasat Binmas Polres Nagekeo

MAN Nagekeo (Kemenag)---Dua siswa MAN Nagekeo, Gilang Ramadhan (Kelas XI C) dan Hartati (Kelas X.A) mendapat bantuan alat tulis dari Kepala Satuan Pembinaan Masyarakat (Kasat Binmas) Po

06/02/2025 09:58 - Oleh Administrator - Dilihat 60 kali
Kunjungi MAN Nagekeo Kasat Binmas Polres Nagekeo Sosialisasi Kamtibmas

MAN Nagekeo (Humas) Kepala Satuan Pembinaan Masyarakat ( Kasat Binmas ) IPTU Yohanes Dhai, didampingi KBO Binmas AIPTU Nyoman Genah dan beberapa anggota Polri dari satuan Binmas Polres

06/02/2025 08:14 - Oleh Administrator - Dilihat 373 kali
Tiga Paket Paslon Ketua dan Wakil Ketua OSIM MAN Nagekeo Sampaikan Visi Misi

MAN Nagekeo ( Humas ) --- Tiga paket pasangan calon ketua dan wakil ketua Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) Periode 2025-2026 MAN Nagekeo sampaikan visi dan misi paketnya dihadapan

10/01/2025 09:05 - Oleh Administrator - Dilihat 313 kali
HASBIL RENA, BUKA KEGIATAN CLASS MEETING

MAN Nagekeo (Humas) --- Wakil Kepala Madrasah bagian Hubungan Masyarakat  (Wakamad Humas) MAN Nagekeo Hasbil Rena mewakili Kepala Madrasah (Kamad) MAN Nagekeo membuka kegiatan Clas

09/12/2024 10:57 - Oleh Administrator - Dilihat 397 kali
P5RA MAN NAGEKEO HASILKAN SABUN CUCI PIRING

MAN Nagekeo (Hunas) --- Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila Rahmatan lil Aalamin (P5RA) siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Nagekeo Kelas X (sepuluh) mengasilkan sabun cuci piring

09/12/2024 09:53 - Oleh Administrator - Dilihat 574 kali
Kantin Daris MAN Nagekeo Terima Sertifikat PJAS Aman Dari BPOM NTT

MAN Nagekeo (Humas) --- Kantin Daris Madrasah Aliyah Nageri (MAN) Nagekeo menerima penghargaan berupa Sertifikat dari Badan Pengawas Obat dan Makanan Propinsi Nusa Tenggara Timur (NTT),

29/11/2024 17:15 - Oleh Administrator - Dilihat 597 kali
Ketua Komite MAN Nagekeo Tutup Kegiatan Semarak Bulan Bahasa Tahun 2024

MAN Nagekeo (Humas)--- Ketua Komite MAN Nagekeo Bhabha Kiflin, menutup Kegiatan Semarak Bulan Bahasa MAN Nagekeo Tahun 2024 di Halaman MAN Nagekeo, Kamis (31/10/2024). Setiap bulan Okt

31/10/2024 11:59 - Oleh Administrator - Dilihat 434 kali
Siswa MAN Ngada Juara Pidato Bahasa Arab Kegiatan Semarak Bulan Bahasa di MAN Nagekeo

MAN Nagekeo ( Humas ) --- Sofia Damayanti Siswa MAN Ngada dapat Juara I Cabang Lomba  Bahasa Arab pada Kegiatan Semarak Bulan Bahasa yang dilaksanakan oleh MAN Nagekeo, yang diumum

31/10/2024 11:09 - Oleh Administrator - Dilihat 505 kali
Dua Siswa MAN Nagekeo Jadi Fasilitator Pembentukan Forum Anak Desa di Nagekeo

MAN Nagekeo (Humas) --- Dua siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Nagekeo Gilang Ramadhan dan Nurnilam Nenang ditunjuk Unit Pelaksana Tugas Daerah (UPTD) Perlindungan Anak dan Perempuan Di

18/10/2024 07:10 - Oleh Administrator - Dilihat 394 kali